inimanado.com, Amurang – Partai Gerindra diprediksi bakal membuat paten Koalisi Merah Putih (KMP) pada pemilihan kepala daerah di Kota Manado yang akan dilaksanakan Desember 2015 mendatang. Sinyal ini tampak jelas, mengingat seluruh partai politik di gerbong KMP memang tak bisa mengusung sendiri calon kepala daerah sendiri, karena jumlah kursi yang tak memenuhi syarat. Menurut informasi yang diperoleh wartawan di tingkatan DPP, Gerindra bakal berkoalisi dengan Partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) serta PPP yang memang sejak awal adalah gerbong KMP. Dengan demikian, KMP akan menjadi gabungan partai terbesar pada Pilkada Kota Manado dengan jumlah kursi pendukung 13 di DPRD Manado, sehingga layak mengusung kepala daerah. Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Manado Apriano Ade Saerang yang dihubungi masih belum mau memberikan komentar panjang mengenai informasi tersebut. Namun menurutnya, hingga sekarang KMP memang masih sangat solid di tingkatan pusat. “Saya belum mau berkomentar. Nanti saja kalau sudah ada petunjuk. Tapi jika melihat solidnya KMP di pusat, kemungkinan itu ada,” kata Saerang. Namun, KMP pada Pilkada Kota Manado diprediksi akan kehilangan Partai Amanat Nasional (PAN) yang menurut informasi akan berkoalisi dengan Partai Demokrat yang sebelumnya sudah berhak untuk mengusung calon kepala daerah sendiri sehubungan dengan jumlah kursi yang diperoleh sudah lebih dari 8 kursi di DPRD Kota Manado. “Sudah ada pembicaraan antara petinggi partai Demokrat dan PAN di tingkatan pusat. Tinggal menyelesaikan apa yang menjadi deal. Tapi kemungkinan PAN hanya menjadi partai pendukung mengingat Demokrat sebenarnya sudah layak mengusung calon sendiri tanpa harus berkoalisi,” kata sumber resmi wartawan tersebut. (Yudi)
Related Articles
Golkar Pastikan Belum Berkoalisi dengan Siapapun
inimanado.com, Amurang – Koalisi bersama yang dideklarasikan di Aston Hotel Manado, Rabu 3 Juni 2015, dimana terdapat partai Gerindra, Golkar, Hanura, PAN, PKS dan PKPI terancam bubar Pasalnya, bangunan koalisi tersebut mulai retak karena pengurus Partai Golkar mencabut atau belum mengakui koalisi tersebut. Hal ini disampaikan Rene Manembu, Plt Ketua DPD I Partai Golkar Sulut […]
Dana BOS Triwulan III Turun Ke Sekolah Sebesar Rp118,6 M
Inimanado- Kepala Diknas Provinsi Sulut Asiano G Kawatu SE Msi mengatakan total keseluruhan dana BOS yang turun dari Triwulan I sampai Triwulan III sebesar Rp358 M. “Awal Bulan Agustus, dana BOS Triwulan III sudah SP2D. Jadi, terhitung tanggl 8 Agustus 2016 dana BOS Sudah bisa dicairkan,” ungkap Kawatu, Senin (22/08) kemarin. Dirinya berharap, pemanfaatan […]
Kerukunan Umat Beragama di Manado Jadi Barometer Nasional, Ketua Komnas HAM Sanjung Kepemimpinan Walikota GSVL
Inimanado- Pemerintah Kota Manado di bawah kepemimpinan Walikota G S Vicky Lumentut (GSVL) dan Wakil Walikota Mor D Bastian mendapat sanjungan dari Ketua Komisi Nasional (Komnas) Hak Azasi Manusia (HAM) Republik Indonesia M Imdadun Rahmat, mengenai kuatnya kerukunan umat beragama di Kota Manado, Kamis (20/10). Menurut Ketua Komnas HAM yang kerap disapa Rahmat, bahwa perlu […]