Berita Utama DINAMIKA DAERAH LIPUTAN KHUSUS PEMERINTAHAN

Soneke M Liwe, Resmi Hukum Tua Tumpaan Dua

14642456_170502423405833_2851804016227033877_n

Inimanado – Pelantikan dan pengambilan sumpah dan janji disampaikan langsung oleh Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu SE kepada 49 Hukum Tua terpilih bertempat di Kantor Bupati Minsel lantai 4 pada Senin (17/10) siang tadi

14590291_1710835982571778_9100395612962423237_n

Diwawancarai terpisah oleh Inimanado.Com, Soneke Meihart Liwe Hukum Tua Desa Tupaan Dua mengatakan dirinya merasa bersyukur kepada Tuhan Yesus atas pelantikan yang berjalan dengan baik dan lancer serta Dia juga berterima kasih kepada masyarakat yang telah mempercayakan dirinya memimpin Desa Tumpaan Dua sekaligus mengharapkan masyarakat Tumpaan Dua dapat menopang dan mendukung kepemimpinanya dalam tugas kerjanya.

img_20161017_161643

Ditambahkannya lagi bahwa tujuan utama dirinya hanyalah untuk membangun dan mensejakterakan Masyarakat Tumpaan Dua, Dia juga ingin mengandeng semua lapisan masyarakat sebab semenjak dilantik dirinya sudah menjadi milik seluruh Masyarakat Tumpaan Dua.
“Ya, terima kasih atas doa-doanya, dan dukungan masyarakat, yang mendukung kami sebagaimana kami terpilih, bersama ini saya ucapkan banyak terima kasih dan Tuhan Yesus Memberkati kita semua,” papar Liwe yang familiar itu.

14606489_1230086410346432_6818712709245624921_n

Hadir dalam pelantikan tersebut, Wakil Bupati (Wabup) Minsel Franky Donny Wongkar, Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Wakil Ketua DPRD Minahasa Selatan Rommy Pondaag, Forkompimda, Jajaran SKPD, Tokoh agama, serta Warga masing masing Desa. (anto mochtar)