Berita Utama DINAMIKA DAERAH

Tetty Paruntu Tabuh Genderang Perang Dengan Pungli

Bupati Minsel Christiany Euginia Paruntu
Bupati Minsel Christiany Euginia Paruntu

INIMANADO – Bupati Minahasa Selatan Christiany Euginia Paruntu atau sering di sapa Tetty, tabuh genderang perang dengan yang namanya pungutan liar (pungli). Dia mengingatkan jajaran PNS atau apartur pemerintahan tidak terjebak dengan praktek praktek pungutan liar. Karena dia tida akan kompromi dengan kasus seperti ini.

Dia mengancam akan memberkan sanksi tegas bila ada pegawai atau aparatur pemerintahan yang ditemukan mempraktekan hal ini. Sebagai upaya  mminimalisir terjadinya pungutan liar ini, maka semua pihak diharapkan turut berpartisipasi memonitoring dan memantau pihak pihak yang terindikasi mempraktekan pungutan liar. Jajaran elit Pemda juga diharapkan gencar untuk mensosialisasikan adanyanya ancaman sanksi keras terkait dengan praktek pungli. Hal ini diingatkan Tetty memperingati hari ulang tahun (HUT) KORPRI ke-45 Tahun belum lama  ini.

Bupati dua periode ini menambahkan, KORPRI harus di depan garis perjuangan untuk memberantas praktek korupsi, pungli dan meningkatkan pelayanan publik yang prima. Untuk itu setiap anggota KORPRI haruslah menjadi aset bangsa yang menjadi bagian dari solusi bangsa dan bukan bagian dari masalah bangsa. Artinya teruslah melakukan inovasi-inovasi agar pelayanan publik bisa makin mudah, makin cepat, makin akurat dan makin baik dan hindari pungli.(franny)