inimanado.com, Amurang — Sebanyak 31 ribu warga nusa utara (warga Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sangihe dan Talaud) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menetap di negara tetangga Filipina. “Yang benar bukan eksodus, tapi moyang mereka memang sudah lama tinggal dan hidup di Filipina. Itu sudah terjadi sejak ratusan tahun lalu,” kata Gubernur Sinyo Harry Sarundajang, Sabtu (16/5). Profesi warga nusa utara di negara tetangga tersebut, kata dia, menjaga kebun-kebun milik mereka, sementara status kewarganegaraannya ber-KTP Indonesia maupun Filipina karena rata-rata lahir di sana. “Jadi yang ada di sana bukan hanya 14 ribu tapi 31 ribu sesuai data yang ada pada kami,” jelasnya seraya menambahkan kehidupan mereka tidak miskin, berkebun dan ada yang menetap dan pulang pergi. Gubernur menambahkan pemerintah Indonesia (Provinsi Sulut) dengan Filipina telah menjalin hubungan harmonis sejak lama. “Saya sudah beberapa kali diundang pemerintah Filipina berkunjung dan bertemu langsung melihat aktifitas mereka. Mereka baik-baik saja, karena hubungan sejarah dan budaya sudah lama terjalin baik sehingga mereka merasa betah,” ujarnya. (Yudi)
Related Articles
Gubernur Harapkan IKPNI Jadi Penyangga Nasional
INIMANADO – Gubernur Olly Dondokambey SE mengaharapkan Kontribusi Ikatan Keluarga Pahlawan Nasional Indonesia (IKPNI) bagi pengembangan generasi muda utamanya sebqgai penyangga Nasionalisme. Harapan ini disampaikan ini disampaikan Dondokambey saat memberikan sambutan pada pelantikan Koordinator Wilayah (korwil) IKPNI Indonesia Timur. Lebih lanjut disampaikan Dondokambey, saat ini kita dihadapkan pada persoalan Isu SARA dan terorisme, ini tentunya […]
Rektor Unsrat Lantik Ferry Liando dan Bernie Kusen Pimpinan Akademik Fisip
INIMANADO – Rektor Unsrat, Prof. Dr. Ir. Ellen Joan Kumaat melantik pimpinanan senat akademik FISIP UNSRAT periode 2016-2020. Pelantikan dilaksanakan di aula lantai 4 kantor pusat Unsrat, Selasa (29/11) kemarin. Pimpinan senat yang dilantik adalah Dr Ferry Daud Liando sebagai ketua senat dan Drs Albert Bernie Kusen sebagai sekretaris senat. Pada pelantikan tersebut Rektor Ellen Kumaat mengingatkan agar pimpinan senat […]
Dirut FERRY KEINTJEM : PD Pasar Manado Siap Lakukan Revolusi Mental
INIMANADO – PD Pasar Manado yang dipimpin Ferry Keintjem terus melakukan pembenahan disegala bidang. Termasuk melakukan revolusi mental terhadap sumber daya manusia PD Pasar Manado. Dan sebagai wujud upaya revolusi mental ini, pada beberapa waktu lalu dilakukan pertemuan dengan BPKP KaPer Sulut. Menurut Dirut PD Pasar Manado Ferry keintjem, BPKP KaPer Sulut adalah Team Asistensi […]