Berita Utama DINAMIKA DAERAH

Tetty Paruntu Jejaki Potensi Potensi Wisata Minsel

Bupati Tetty Paruntu menyusuri sungai melihat potensi wisata yang ada di kawasan batu dinding
Bupati Tetty Paruntu menyusuri sungai melihat potensi wisata yang ada di kawasan batu dinding

INIMINSEL – Bupati Minsel Christiany Euginia Tetty Paruntu akhir pecan lalu mengisi waktu dengan menjejaki potensi-potensi wisata yang ada di wilayah Minahasa Selatan. Salah satunya yang dikunjungi adalah wisata alam Batu Dinding yang berada di Desa KiloTiga Amurang.
bupati Tetty Paruntu foto bersama sejumlah warga di kawasan Batu Dindin
bupati Tetty Paruntu foto bersama sejumlah warga di kawasan Batu Dindin

Tetty melakukan kunjungan di lokasi lokasi wisata Minsel sekaligus untuk melihat secara langsung potensi wisata dan pengembangannya ke depan. Hal ini juga sebagai salah satu wujud dalam menopang program pemerintah Provinsi Sulut dalam meningkatkan sector pariwisata. Dia mengakui bahwa potensi wisata di Minsel sangat besar sehingga Minsel juga bisa dijadikan salah satu destinasi wisata di Sulut, selain Manado, Tomohon dan Minahasa.
Bupati Tetty Paruntu duduk sambil menikmati panorama alam batu dinding
Bupati Tetty Paruntu duduk sambil menikmati panorama alam batu dinding

Ditempat terpisah Ketua Ormas Barisan Garuda Indonesia (Badai) Kabupaten Minsel Franny Sengkey dan Wakil Ketua Bidang Kepariwisataan Gerry Wowor mengatakan, potensi wisata di Minsel yang bisa dikembangkan salah satunya sungai Marwasei. Lokasi ini bisa dijadikan tempat finis kegiatan arum jeram. Hanya saja potensi ini belum digarap sepenuhnya oleh pemerintah. (dyl)