DINAMIKA DAERAH PEMERINTAHAN POLITIK

Naik Tipis Kinerja Ekspor Sulut

Naik Tipis Kinerja Ekspor Sulut
Ekspor Sulut

inimanado.com, Amurang – Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) T Hasudungan Siregar mengatakan, kinerja ekspor Sulut mengalami kenaikan tipis pada triwulan I-2015. “Triwulan I-2015 nilai ekspor Sulut mencapai USD37,41 juta atau naik tipis sebanyak 0,99 persen dibanding dengan posisi yang sama tahun lalu hanya USD37,05 juta,” kata Hasudungan, di Manado, Kamis (21/5/2015). Kendati mengalami kenaikan tipis. Namun Hasudungan menjelaskan bahwa dari sisi volume meningkat lebih tinggi yakni dari 35,08 juta ton pada triwulan I-2014 menjadi 47,75 juta ton di triwulan I-2015. Kinerja ekspor Sulut hanya berdasarkan komoditas melalui surat keterangan asal (SKA) yang diterbitkan oleh Disperindag Sulut. Jika ditambah data Bea Cukai pasti akan lebih besar lagi. Sepanjang triwulan I-2015 ada 16 komoditas diekspor ke-30 negara bagian di dunia. “Sebanyak 16 komoditas tersebut yakni minyak kelapa kasar, tepung kelapa, biji pala, bungkil kopra, bunga pala, ikan kayu, ikan beku, cengkih, daging buah pala kering, rumah panggung, gagang cengkih, kayu manis, buah kelapa, kopra, batok pala dan ikan hias,” jelasnya. Selain itu, komoditas yang paling banyak diminati yakni minyak kelapa kasar atau crude coconut oil (CCO), tepung kelapa, biji pala dan bunga pala. Komoditas tersebut, diekspor ke-30 negara yakni Belanda, Amerika Serikat, India, Italia, Korea Selatan, Jerman, Jepang, Rusia, Turki, Australia, Selandia Baru, Belgia, Inggris, Spanyol, dan Vietnam. Selain itu, juga Afrika Selatan, Brasil, Slovenia, Tiongkok, Polandia, Uruguay, Taiwan, Malaysia, Maldives, Republik Czech, Ukraina, Yunani, Latvia, Portugal dan Thailand. “Pemerintah akan berusaha semaksimal mungkin agar kinerja ekspor Sulut semakin meningkat,” pungkasnya. (Yudi)