inimanado.com, Amurang – Keputusan Ketua DPD I Partai Demokrat Sulawesi Utara GS Vicky Lumentut yang memenuhi undangan koalisi partai Gerindra, Golkar, PAN, Hanura, PKS dan PKPI pada Senin 8 Juni 2015 kemarin, disesalkan para kader partai berlambang mercy tersebut. Pasalnya, mereka menilai jika Lumentut yang merupakan pimpinan tertinggi dari partai tersebut, seperti tak menghormati proses yang juga dilaksanakan oleh Partai sendiri. “Kami hanya sesalkan tindakan yang diambil seorang Ketua DPD Sulut. Ini terkesan beliau tidak mementingkan partai yang membesarkan dirinya,” ujar Sigit Gideon, Koordinator Bidang Komunikasi DPC Demokrat Manado ini. Apalagi menurut Gideon, Partai Demokrat tengah melakukan penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Manado, dimana Ketua DPD juga telah mendaftar sebagai bakal calon Walikota Manado. “Mengapa tidak menunggu rekomendasi DPP PD yang notabene masih sementara digodok. Saya nilai hal ini menunjukkan bahwa beliau seorang oportunis politik yang lebih mengutamakan diri sendiri di atas kepentingan orang banyak,” kata Gideon. “Etikanya, jika memang DPP memilih kader lain sebagai calon, sebagai petinggi partai beliau mengamankan keputusan tersebut dan mendukung calon yg direkom oleh DPP. Bukannya cari partai lain, yang ironinya bahkan sebelum rekom DPP keluar,” tambah Gideon. Dicontohkannya, jika mencermati perpolitikan di AS, sesama bakal calon presiden dari partai yang sama akan saling mendukung, jika salah satu dari mereka sudah terpilih sebagai calon presiden dari partai tersebut. Dan yang kalah tidak serta-merta melompat ke partai lain. Senada diungkapkan, sekretaris Bapillu DPC Kota Manado, Rurry Lucas. Dirinya mengatakan jika tindakan yang diambil Ketua partainya tersebut, akan berdampak pada citra dari partai sendiri. “Saya tak bisa banyak berbicara, tapi tentunya kami kecewa karena dampaknya akan luas ke partai sendiri,” kata Lucas kembali. (Yudi)
Related Articles
MEP: PMI Minsel Eksis Hingga Saat Ini, Karena Dukungan Pemerintah dan Warga Minsel
INIMINSEL-Kamis-5/4/2018 Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menggelar Bakti Sosial (Baksos) donor darah yang berlangsung di Aula Waleta Kantor Bupati Minsel. Mep, dalam agenda kerja PMI Minsel bakti sosial saat ini, memberikan tema ‘Kita Sehat Mereka Sehat’kami mengapresiasi setinggi-tingginya kepada elemen masyarakat, Pemkab Minsel,Pers Minsel,serta Ormas Solidaritas Kristen yang turut berpartisipasi dalam kegiatan […]
DPRD Manado Desak Copot Pala Bermasalah
INIMANADO – Anggota DPRD Kota Manado Markho Tampi menilai dengan adanya persoalan dalam seleksi calon Kepala Lingkungan (Pala), diharapkan untuk panitia seleksi (Pansel) agar segera bentuk tim investigasi. Dikatakannya, DPRD juga akan turut andil dalam investigasi untuk mengawasi kinerja dari pada Pemerintah Kota Manado, agar masyarakat melihat bahwa DPRD juga mempunyai fungsional untuk mengawal aspirasi […]
Pemkot Tomohon SelenggarakanPawai Pembangunan Yang Meriah
Inimanado.com Tomohon- Pawai pembangunan yang di laksanakan pada jumat (19/08) berlangsung sangat meriah dan dihadiri oleh wisatawan manca negara yang turut serta bersama Walikota dan Wakil Walikota di atas panggung penghormatan. Pawai yang menampilkan seluruh potensi dan kemajuan pembangunan yang telah di laksanakan pemerintah kota Tomohon bersamah masyarakat dan telah menyentu kebutuhan mendasar seluruh komponen […]