inimanado.com, AMURANG – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Jhon Sumual siap bersaing di pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 9 Desember mendatang. Namun menurut Jos, demikiaan sapaannya ia hanya fokus untuk maju sebagai calon wakil bupati. Maka dari itu pria yang berprofesi sebagai pengusaha ini juga sudah menyiapkan dana untuk maju di pilkada. “Saya sadari keterbatasan dan kapasitas saya di Minsel. Makanya saya hanya berharap untuk maju sebagai papan dua pilkada Minsel 2015 ini,” katanya, Senin (18/5). Dikatakannya ia sudah siap sedia siapapun calon bupati yang akan meminangnya. Termasuk calon bupati dari partai Golkar, Christiany Eugenia Paruntu. “Saya memang sudah sekitar tiga kali bertemu dengan Ibu Tetty membicarakan soal pilkada. Namun sejauh ini belum ada kepastian apakah saya akan berpasangan dengan beliau atau tidak,” katanya lagi. Sumual melanjutkan jika memang jadi maju di pilkada, maka Sumual hanya berpangan dengan calon bupati yang sudah pasti memang. “Untuk apa maju di pilkada dan kemudian kala,” katanya terseyum. Sementara itu Jellinek Kaloh, Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Minsel mendukung Sumual untuk maju di pilkada. Kaloh menuturkan sudah sepantasnya Sumual menjadi pemimpin Minsel berikutnya. “Apalagi selama menjadi anggota DPRD Minsel selama 2 periode ini Pak Sumual sudah banyak berbuat bagi warga Minsel. Masyarakat harus memilih calon pemimpin yang sudah berbuat dan terbukti nyata membangun Minsel,” ungkap Kaloh. (Yudi)
Related Articles
KPUD Buka Pemasukan Berkas Calon Independen
inimanado.com, AMURANG – Pemasukan berkas administerasi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati perseorangan atau independen akan dibuka Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Minahsa Selatan (Minsel) Kamis (11/6/2015) esok. Ketua KPUD Minsel Fanley Pangemanan menuturkan, pendaftaran akan dibuka 11 hingga 15 Juni 2015. “Pemasukan berkas dibuka 11 hingga 15 Juni di Kantor KPUD Minsel dan […]
GSVL Terus Perkuat Rasa Toleransi Antar Umat Beragama di Kota Manado
Inimanado- Wali Kota Manado G S Vicky Lumentut (GSVL) tak henti-hentinya mengingatkan dan memperkuat rasa toleransi antar umat beragama di Kota Manado. Menurutnya, rumah besar Manado terbuka untuk siapa saja, tanpa membedakan suku, agama, ras, dan etnis. Meski demikian, mereka yang berkeinginan untuk menetap dan menjadi warga Kota Manado, harus pula mengikuti aturan yang berlaku […]
Seleksi Panwas Bolmong dan Sangihe Segera Dibuka
Manado – Untuk menyongsong pelaksanaan Pilkada Bolmong dan Sangihe akan dilakukan rekrutmen panitia pengawas pemilihan yang baru di daerah masing-masing. Menurut Ketua Bawaslu Sulut Herwyn Malonda SH Mpd, masa jabatan Panwas Bolmong dan Sangihe sudah akan berakhir April 2016 mendatang, sehingga untuk menyambut pemilihan kepala daerah di daerah ini, harus dilakukan rekrutmen anggota panwas […]