Berita Utama DINAMIKA DAERAH POLITIK

Siapa Calon Bupati Golkar Minahasa Tunggu Hasil Munas

logo golkar

Tondano – Inimanado – Hasil Musyawarah Nasional (Munas) DPP Golkar merupakan salah satu parameter dalam mengusung calon bupati Minahasa mendatang. Hal ini diungkapkan Pengurus Golkar Sulut Viktor Rompas.

Rompas menjelaskan, urusan Pilkada Minahasa masih terlalu jauh untuk dibahas saat ini, sebab ada dua agenda penting yang sedang menanti yakni Pilkada Bolmong dan Pilkada Sangihe. “Sikpa Golkar dalam menghadapi pilkada nanti menunggu hasil Munas Golkar,” ujar Rompas yang menambahkan saat ini jauh lebih intens dibicarakan adalah Sangihe dan Bolmong ketimbang Minahasa yang pelaksanaannya nanti tahun 2018 mendatang.

Ditempat terpisah pengamat politik Ronny Kasalang SH MH juga mengakui hasil Munas adalah penentu langkah Golkar Minahasa tahun 2018 mendatang. Saat ini Ketua Golkar Sulut Stefanus Vreeke Runtu (SVR) kelihatannya menjagokan Setya Novanto dalam Munas Golkar, bila langkah SVR tepat maka dia adalah pengendali tunggal Golkar Sulut dan penetapan-penetapan calon bupati termasuk calon  bupati di Minahasa. Tetapi bila sikap dia keliru dalam Munas nanti, maka SVR bukanlah penentu dalam sikap Golkar menghadapi pilkada.(frani)