inimanado.com, AMURANG – Pelaksana Tugas (Plt) Kasat Polisi Pamong Praja Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, Ben Watung mengatakan pihaknya akan merazia siswa sekolah yang berkeluyuran saat jam belajar. “Razia itu akan dilakukan secara dadakan di tempat umum dan pusat perbelanjaan,” papar dia. Ia menambahkan, hal tersebut juga merupakan instruksi bupati agar siswa sekolah berada di kelas selama jam belajar. Sementara itu, salah seorang generasi muda Minsel, Riedel Tamburian menyorot, masih banyak siswa sekolah yang merokok. “Seharusnya hal ini dapat ditekan dengan cara pendekatan orangtua kepada anak. Karena perhatian orangtua sangat berpengaruh kepada kondisi mental sang anak,” ujar dia. (Yudi)
Related Articles
Umboh: Apakah Demokrat Hanya Fokus di Pilkada Manado?
MANADO – Aktivis Kota Manado Terry Umboh mengaku bingung dengan Partai Demokrat Sulawesi Utara yang menurutnya hanya fokus pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Manado saja. Padahal menurut Umboh, selain di Kota Manado, ada beberapa wilayah yang juga sama-sama melakukan Pilkada, sehingga perlu juga mendapatkan perhatian yang sama dengan Kota Manado. “Pilkada kan serentak. […]
Ranperda IMTA Siap Diparipurnakan
Inimanado- Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Perpanjangan IMTA oleh tim Pansus DPRD Minsel berakhir hari ini, Senin (4/4). Pembahasan sudah memakan waktu yang panjang ini akhirnya ditutup oleh Ketua Pansus Stefanus Lumowa, SE dengan mengetuk palu tiga kali. Dengan selesainya pembahasan oleh Pansus maka Raperda IMTA siap diparipurnakan. Turut serta dalam pembahasan tersebut Pimpinan DPRD […]
Panwaslu Terima Dokumen Cuti Kampanye Bupati Minsel
Inimanado.com – Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu atau yang biasa disapa Tetty baru-baru ini mengirim surat tembusan cuti kampanye kepala daerah kepada Panwaslu Kabupaten Minahasa Selatan. Menurut Ketua Panwaslu Minsel Franny Sengkey SE, surat cuti ini adalah salah satu syarat bagi kepala daerah agar kepala daerah bisa dengan bebas memenangkan calon pilihannya atau menjadi tim […]