inimanado.com, AMURANG – Kabar gembira bagi masyarakat Minahasa Selatan (Minsel) yang ingin mengabdikan diri sebagai pegawai negeri sipil (PNS). Pasalnya tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel melalui Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE akan memperjuangkan agar ada formasi CPNS di daerah ini. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Minsel, Dory Ferdinand Tiwa kepada wartawan, mengutarakan formasi CPNS yang akan diusulkan pemerintah ke Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB) berjumlah 150. Formasi CNS ini akan segera dibawa langsung ke KemenPAN RB RI di Jakarta. “Semoga apa yang menjadi harapan kita bersama agar semua formasi ini diluluskan oleh pusat bisa terkabul. Ibu Bupati juga akan ikut memperjuangkan hal tersebut,” katanya, Senin (1/6) di Aula Waleta Kompleks Kantor Bupati Minsel. Tiwa menambahkan bahwa 150 formasi yang akan coba diusulkan tersebut akan terbagi di sejumlah satuan kerja perangkat daeraah (SKPD). “Nanti akan ada pengumuman lebih lanjut soal SKPD mana yang akan dibuka untuk lamaran CPNS,” terangnya. Selain Bupati Paruntu akan memperjuangkan 150 formasi CPNS ini, Tiwa melanjutkan bahwa untuk Honorer Daerah Kategori II juga akan diperjuangkan untuk menjadi CPNS. “Saat ini ada 357 Honorer Daerah kategori II yang ada di Pemkab Minsel,” ucapnya. Jika ini mulus, maka untuk penerimaannya akan diberlakukan sistem passing grade atau dikenal juga nilai ambang batas. “Passing gradeĀ adalah standar nilai akumulatif yang dihitung dengan menggunakan metode tertentu sebagai grade (ukuran) secara terstruktur dan serta sistematis dan hasilnya dapat direlevansikan dengan jenjang tingkat pendidikan tertentu,” kunci Tiwa. (Yudi)
Related Articles
Husen Ibrahim Bentuk Panitia Persiapan Deklarasi RPM.
Manado – Inimanado.com.Pemilhan Kepala Daerah tingkat Kota Manado sudah di depan mata maka para pendukung sudah di persiapkan unruk memenangkan salah satu Calon Walikota Manado yakni Rio Permana Mandagi (RPM) Dalam Persiapan Deklarasi telah membentuk Panitia dengan mengelar Rapat Panitia yang dimotori oleh Husen Ibrahim SH diselegarakan di Hoel Quality minggu (10/11/2019) Husen Ibrahim,SH. Ketua […]
Jembatan Soekarno di Manado Diresmikan Puan
Amurang – Jembatan Soekarno di Manado, Provinsi Sulawesi Utara, yang dibangun menelan anggaran Rp300 miliar diresmikan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI Puan Maharani, Kamis (28/5/2015) sore tadi. Sedangkan Presiden Joko Widodo melakukan perjalanan ke Kabupaten Sangihe pada hari itu juga. Puan didampingi Wakil Gubernur Sulut Dr Djohari Kansil, Wali Kota Manado, Vecky […]
Recky Muaja: Dandes APBN Sangat Bermanfaat Bagi Masyarakat
INIMINSEL-Rabu/18/09/2019/Penjabat Hukumtua Talaitad Utara Recky Muaja telah merealisasikan Dana desa bantuan Pemerintah Pusat APBN thn 2019 dengan total dana yang diterima oleh Desa kami berjumlah 718.775.000.00 ungkap Muaja. Selanjutnya Muaja menyampaikan pencairan tahap 1 pengadaan bahan bangunan, tahap 2 pemasangan atap bangunan Gedung Olah Raga(GOR) dengan panja 21 m,lebar 16 m dimana bangunan tersebut sudah […]