Berita Utama DINAMIKA DAERAH PEMERINTAHAN

Wagub Steven Ajak Bersinergi Berantas Kemiskinan di Sulut

14
Inimanado- Rapat Koordinasi Perencanaan pembangunan daerah dalam penanggulangan kemiskinan.
Dalam menekan angka kemiskinan yang ada di sulut, BAPPEDA membentuk tim koordinasi penanggulangan kemiskinan daerah (TKPKD), serta berkonsolidasi dengan pemerintah provinsi sulut.
Kegiatan yang di laksanakan di ruang rapat Bappeda sulut sekaligus pihak penyelenggara kegiatan senin (31/10) siang tadi, berjalan lancar. Hadir Wagub Sulut Steven Kandouw, Assisten II, Kaban Bappeda, Bupati/Walikota, BUMN,BUMD tokoh agama serta instansi terkait.
Wagub Sulut Steven Kandouw menegaskan, Bupati/WalikotaTNI, POLRI,BUMN,BUMD serta organisasi keagamaan, bersama-sama menunjang sekaligus menyukseskan program kerja ODSK dalam Selesaikan Kemiskinan, dapat bersinergitas dalam penanganan masalah kemiskinan serta dapat berkoordinasi satu sama lain.
Dalam penanganan angka kemiskinan, Pemerintah Pusat lewat Program Nasional, serta program Provinsi semua di arahkan buat keluarga miskin (Tidak mampu). Salah satunya beasiswa untuk siswa kurang mampu, serta RTLH yang tidak punya rumah (tempat tinggal).
Wagub Steven menekankan, Dalam mendata keluarga miskin harus jelas by name by adress (Nama dan alamat) dari keluarga tersebut harus jelas agar bantuan yang di berikan tepat sasaran. ODSK mengharapkan lewat program tersebut dapat keluar dari tingkat kemiskinan.
Untuk mengevaluasi kinerja pemerintah Kabupaten/Kota TNI POLRI serta Organisasi Keagamaan, pemerintah Provinsi akan melakukan rapat koordinasi (RAKOR) 3 bulan sekali serta Rapat Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tiap tahun.
Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara sudah melakukan kerjasama Memorandum Of Understanding (MOU) dengan Bupati/Walikota se Sulut dalam menekan angka kemiskinan yang ada di Sulut. (Reky Laanda)