Berita Utama PEMERINTAHAN PENDIDIKAN SPORTAINMENT

Kawalo Gandeng Pers Suksesi PKB POR Sinode GMIM

Hengky Kawalo (tengah), saat suasana konferensi Pers Panitia PKB POR Sinode GMIM
Hengky Kawalo (tengah), saat suasana konferensi Pers Panitia PKB POR Sinode GMIM

Inimanado- Panitia Pekan Olahraga (POR) Pria Kaum Bapa (PKB) Sinode Gereja Masehi Injili Minahasa (GMIM) menggelar Konferensi Pers, yang berlangsung di Sekretariat PKB POR, kompleks stadion Klabat Manado, Selasa (04/04).
Sekretariat PKB POR Sinode GMIM, di kompleks stadion Klabat, Ranotana, Kota Manado
Sekretariat PKB POR Sinode GMIM, di kompleks stadion Klabat, Ranotana, Kota Manado

Sebagaimana diketahui, Wilayah Manado Selatan menjadi tuan rumah PKB POR Sinode GMIM Tahun 2017 ini, serta akan dibuka langsung oleh Ketua Tim pengarah Gubernur Olly Dodokambey, serta dilanjutkan dengan sambutan Ketua umum Walikota G S Vicky Lumentut dan Ibadah agung akan di pimpin ketua Sinode GMIM Henny W B Sumakul.

Pada kesempatan itu, menurut Ketua Harian PKB POR Sinode GMIM Hengky Kawalo, bahwa kegiatan ini juga akan jadi kegiatan pariwisata. Untuk penegakan dalam pertandingan akan lancar, karena kami melibatkan pengurus cabang olahraga kredibel seperti wasit, juri, dan lainnya.

“Untuk kegiatan PKB POR Sinode GMIM tidak perlu diragukan, karena Wasit dan Juri sudah berpengalaman di kalangan Nasional,” ungkap Kawalo, sapaan akrab Ketua Harian PKB POR Sinode GMIM ini.

Lanjut dikatakan Wakil Ketua Komisi A DPRD Kota Manado ini, untuk pendaftaran saat ini, peserta sudah banyak, namun peserta khusus bulu tangkis cukup hari ini pendaftarannya, karena kuota terbatas menggingat lapangan hanya tiga. Untuk gerak jalan, pendaftarannya dibuka sampai hari pembukaan dimulai begitu juga olahraga catur. Dan untuk pertandingan tenis meja, juga bola voli pendaftarannya berakhir besok hari.

Tambahnya, kalau olahraga tradisional sementara dipertimbangkan, karena yang mendaftar sanagat kurang, tapi tempat pertandingan sudah di rampungkan. “Khusus pendaftaran Gerak jalan sampai tanggal 7 dan Maraton tanggal 8 bulan April ini, juga terbuka untuk umum. Perlu di ketahui dua hal ini tidak menerima pendaftaran uang alias gratis pendaftaran,” tandas Kawalo.

Sementara itu, dikatakan Novi Lumowa, bahwa di kegiatan ini ada Technical metting (TM) yang bertempat di malalayang. Serta, saat ini kesiapan panitia hampir kurang lebih 80% sampai pada hari H sudah 100%. Juga, kami akan mengundang forkopinda dan kementrian Agama untuk menyaksikan kegiatan PKB POR Sinode GMIM Tahun 2017 ini.

Dari informasi yang diperoleh, dalam rangkaian pembukaan PKB POR Sinode GMIM ada arak-arakan obor yang akan dimulai jam tiga sore, hari kamis (06/04/17) mendatang. Api tersebut di arak-arakan melewati kawangkoan 3, kawangkoan 1, Sonder ke Kota Tomohon dan bermalam disana.

“Kira-kira jam 9 pagi (07/04/17), sudah berada di Citra Land Kota Manado. Setelah itu, mengarah ke stadion klabat dan diterima langsung panitia Ketua Umum Vicky Lumentut, Ketua Harian Hengky Kawalo, Sekertaris umum, bendahara umum serta jajaran panitia PKB POR Sinode GMIM Tahun 2017 ini,” pungkas Lumowa.
(*/dyL)