INIMANADO – Untuk memastikan kebutuhan masyarakat terpenuhi menjelang hari Natal 25 Desember 2016 yang tinggal 3 hari lagi, maka Dirut PD Pasar Manado Ferry Keintjem melakukan pantauan langsung di sejumlah pasar Manado. Ferry Keintjem berpendapat situasi menjelang hari raya saat ini menyebabkan kebutuhan masyarakat melonjak drastis. Hal ini tentunya iku memicu meningkatnya pedagang pedagang musiman.
Situasi ini menurut Keintjem perlu dipantau dan pihak PD Pasar Manado harus ekstra kerja agar hal hal tidak diingkan terjadi dapat terminimalisir, termasuk memastikan semua kebutuhan masyarakat dapat terjawab tanpa ada masalah. Pedagang musiman di Pasar Pinasungkulan Karombasan juga perlu diatur supaya jualannya tidak menggangu arus lalunintas yang melintasi wilayah pasar.
Sementar berdasarkan pantawan wartawan, akibat konsumen pasar dan pedagang meningkat drastis. telah menyebabkan terjadi peningkatan sampah pasar. Hal ini terjadi di hampir titik titik pasar di Kota Manado terlebih pasar Pinasungkulan Karombasan, Pasar Bersehati maupun Pasar Bahu. Hanya saja atas kerjasama yang baik dengan semua pihak termasuk pihak kebersihan pasar.(franny)