Inimanado- Wakil Walikota (Wawali) Manado Mor Dominus Bastiaan turun langsung memantau proses Pembersihan Drainase di depan Megamas tepatnya samping lorong Rex Mundi, Sabtu (11/06).
Terlihat bahwa Wawali tidak memandang turunnya hujan, pada saat itu secara spontanitas Wawali basah kuyuk karena tidak tahan melihat genangan air yang terjadi di depan Megamas tepatnya samping lorong Rex Mundi tersebut.
Wakil walikota manado yang di sapa akrab Mor, merasa dirinya wajib mengawasi langsung pembersihan saluran drainase yang mampet tersebut, dan mengakibatkan genangan air yang cukup tinggi setiap hujan deras turun.
Alhasil, banyak material yang pasti membuat geleng-geleng kepala ditemukan di saluran drainase tersebut. Salah satunya adalah ban mobil bekas telah menyangkut dan mengakibatkan air tak bisa mengalir dengan baik.
“Saya imbau kepada masyarakat mari kita jaga bersama kebersihan Kota Manado. Jangan buang sampah sembarangan yang akibatnya justru kita sendiri yang rasakan,” ujar Mor.
Sementara, yang ikut mendampingi Wakil Walikota saat membersihkan saluran drainase adalah Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Julises Oehlers dan Camat Wenang Muhammad Sofyan.(dyL)