
Manado – Perebutan kursi Ketua KONI Manado sangatlah seksi dinikmati, sebab bertebaran tokoh tokoh sentral menjagokan kandidat masing-masing. Calvin Kastro salah satu kontestan di kawal ketat sahabat sahabat akrab dari elit Gerindra Sulut yang mayoritas masuk dalam pejabat teras Pemprov Sulut. Dalam pendaftaran Calvin Kastro Jumat (5/11) kemarin, Calvin diantar langsung oleh Kepala Staf Khusus Gubernur Sulut Novi Mewengkang dan sejumlah staf khusus antaranya Christian Yokung, Ivan Lumentut, Nicky Lumingas juga Mr Marco Maramis pengawas Bank BSG
Kontestan lain yang memasukan dokumen pendaftaran adalah Wakil Walikota Manado Richard Sualang yang dokumenya di antar oleh perwakilnya. Icad sendiri tercatat sebagai Ketua DPC PDIP Kota Manado aktif yang berhasil menghantar PDIP Kota Manado pada puncak kejayaan, sebab PDIP meraih suara terbanyak di DPRD Manado dan memenangi Pilwako Manado usai menggulingkan kejayaan Demokrat. .
Hal ini dikemukakan tokoh pemuda Sulut Rio Ngantung SH yang mengatakan bahwa perebutan Ketua KONI Manado menandakan gendering perang PDIP-Gerindra sudah di tabuh. Sebab PDIP dan jajarannya tidak akan membiarkan Richars Sualang bertarung sendiri karena dia sebagai Wakil Walikota Manado dan Ketua PDIP Manado. Dan hal itu juga berlaku pada Calvin Kastro yang sejak berurusan dengan kompetisi KONI Manado selalu diapir elit elit Partai Gerindra Sulut.
Ditempat terpisah Ketum AMTI Tommy Turangan SH berpandangan serupa. Bagi dia, ketokohan atau sosok seserang bukanlah tolak ukur utama, sebab saat kontestan semua memiliki skil dan keahlian masing – masing untuk membangun olahraga Manado, dan sangat optimis semua kontestan mampu mengembangkan olahraga asalkan diberikan peluang dan kesempatan. Justru aktivis nasional ini mengajak masyarakat melihat siapa suksesor dibalik para kontestan ini. “Ini bukan soal siapa yang didorong tetapi siapa yang jadi pendorong,” ujar Turangan sambil mengingatkan hindari suap dan gratifikasi dalam suksesi ini, terlebih Icad Sualang adalah pejabat publik karena Wakil Walikota Manado. “Hati hati jangan sampe cuma urusan KONI Manado berujung persoalan hukum lain,” ujar Turangan.
Sebagaimana diketahui Calvin Kastro saat mendaftar memasukan 19 surat dukungan Cabang Olahraga, sedangkan total hak suara musyawarah KONI Manado pada tanggal 10 desember 2025 mendatang sebanyak 17 voters. Melihat kondisi ini maka Calvin diatas angin dan berpotensi besar terpilih sebagai Ketua KONI Manado.(rel-28)

