INIMINSEL – Pemkab Minsel menggelar ibadah syukur atas keberhasilan dalam predikat keuangan yang diberikan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sulut dengan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk pengelolaan keuangan tahun anggaran 2016. Wujud syukur ini ditandai dengan melaksanakan ibadah syukur di aula Waleta, Selasa (20/6/2017) kemarin.
Bupati Christiany Eugenia Paruntu dalam sambutannya menyatakan bahwa keberhasilan Pemkab Minsel meraih opini WTP, karena anugerah Tuhan yang patut disyukuri. Dia menjelaskan, keberhasilan mencapai WTP adalah bukti Pemerintahan Minsel adalah pemerintahan yang bersih, akuntabel dan pengelolaan keuangan yang baik, setelah menunggu hampir 14 tahun.
Dia juga berterima kasih untuk semua pihak yang terus berkomitmen mewujudkan Clean and Good Gouvernent. Harapannya semoga capaian ini terus memotifasi untuk terus berbuat guna kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
Sementara dalam khotbah Pendeta Sofie Mait MTh. Dia menguraikan Kejadian 26:12-13. Dia mengingatkan jajaran pemerintah Kabupaten Minsel, untuk selalu bersyukur atas apa yang diraih, sebagaimana yang dilakukan Isak, sehingga ia terus diberkati. Bagi dia tetap bersyukur dalam segala hal, tetap menaruh Iman kepada Tuhan Yesus akan memperoleh berkat yang luar biasa. Dan semoga opini WTP akan jadi motifasi jajaran Pemkab Minsel untuk terus berkarya mensejahterahkan masyarakat demi kemuliaan nama Tuhan Hadir dalam perayaan ucapan syukur ini Wakil Bupati Frangky Wongkar, Forkompinda, tokoh Agama, tokoh masyarakat dan jajaran pejabat dan ASN Pemkab Minsel.(franny)