inimanado – Pelawak papan atas Mongol Stres sudah menyatakan sikap untuk terjun di panggung politik diawali dengan dirinya memegang posisi sebagai Ketua Garda Pemuda Partai Nasdem Sulut. Hanya saja dia masih bingung untuk menentukan sikap apakah akan maju untuk pencalonan legislatif di DPR RI (Senayan) atau DPRD Provinsi Sulut yang kantornya berada di Kairagi.
Saat diwawancarai inimanado belum lama ini, Mongol mengakui bahwa dia siap terjun ke panggung politik. Dorongan agar dia maju di DPR RI sudah banyak namun dia belum mengambil sikap jelas, termasuk memikirkan adanya konsep dan dorongan lain yang menghendaki dirinya menuju DPRD Sulut saja. “Semuanya mengalir saja toh prinsipnya saja ke panggung politik cuma terdorong oleh motivasi untuk mengabdikan diri untuk kemajuan daerah dan memperjuangkan aspirasi aspirasi rakyat menuju kemakmuran dan kesejahtraan,” ujar.
Dia mengaku ada kelompok yang menghendaki dia maju dari daerah pemilihan Jakarta, namun hati nuraninya lebih condong mendorong dia untuk mengabdikan diri di dareah. “Cuma persoalannya apakah menuju senayan atau DPRD Provinsi dapil Manado belum ada keputusan pasti,” ujar Mongol sambil menambahkan dirinya terpanggil untuk membangun daerah sudah sangat kuat. Dan perjuangan ini bisa terwujud dengan cara harus masuk dalam sistem pemerintahan melalui jalur politik.(ran)