Berita Utama DINAMIKA DAERAH PEMERINTAHAN PENDIDIKAN POLITIK

Direktur E-MC Sulut Bekali Wawasan Panwascam se-Minsel

Direktur E-MC Sulut Johnny Suak saat memaparkan materi di Rakernis Panwascam se-Minsel
Direktur E-MC Sulut Johnny Suak saat memaparkan materi di Rakernis Panwascam se-Minsel

INIMINSEL- Johnny Suak selaku Direktur E-MC Sulawesi Utara (Sulut) menjadi Narasumber di Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Pangawas Kecamatan (Panwascam) yang digelar Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Penwaslu) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).

Pada kesempatan itu, Beliau memaparkan materi mengenai pola dan tata kerja panitia pengawas pemilihan umum, untuk menuju Pemilu 2019. Menurutnya, dengan adanya Rakernis ini, Panwascam akan bekerja lebih efektif dan berintegritas sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

“Semoga Integritas dan kapasitas Panwascam akan meningkat dalam menghadapi permasalahan potensi pelanggaran yang akan datang. Intinya, Panwascam harus taat asas dan taat prosedur,” singkat Direktur E-MC ini, usai memberikan materi di Rakernis Panwascam se-Minsel, yang berlangsung di Hotel Sutanraja Amurang, Kamis (23/11).

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Ketua Panwaslu Minsel Eva Keintjem dan Pimpinan Winsi Kuhu, Kepala Sekretariat Panwaslu Minsel Jack Silouw beserta para Staf, juga Panwascam se-Minsel.
(*/dyL)