Inimanado – Ketokohan mantan Bupati Minsel Drs RM Luntungan diam-diam mengundang simpati yang mendalam kalangan masyarakat Sulut. sehingga menjelang hajatan pemilu legislatif ini, nama RML dilirik partai politik untuk dicalonkan dalam pencalonan DPR RI
Wakil Ketua DPP Partai Hanura, Benny Rhamdani mengakui bahwa partai Hanura meminang RML untuk dicalonkan di DPR RI. Dia mengakui bahwa ketokohan RML patut diakui sehingga partai Hanura coba meminang yang besangkutan. Rhamdani menjelaskan bahwa, dalam rangka penjaringan calon legislatif baik DPR RI, DPRD provinsi maupun DPRD kabupaten/kota, Partai Hanura mengedepankan objektifitas dan terbuka kepada khayalak ramai.
Ditempat terpisah tokoh masyarakat Minsel Yandry Masinambou mengakui, upaya Hanura meminang RML sangat positif karena RML adalah sosok yang laku serta laris manis bila jadi kontestasi di Pemilu mendatang. Parameternya, RML adalah mantan bupati Minsel juga dikenal birokrat profesional dan handal serta kolaborasi dari beragam latar belakang daerah termasuk Bitung, Minahasa, Minut, Minsel dan Mitra serta Manado.(dyl)