Berita Utama PEMERINTAHAN

Wongkar Suport Pengawasan Imigran di Minsel

Wabup Franky Wongkar saat memberikan sambutan
Wabup Franky Wongkar saat memberikan sambutan

Iniminsel- Rabu, (26/04). Pihak Imigrasi Kelas 1 Manado yang beranggotakan 13 orang, menggelar Rapat Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora) tingkat Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), yang berlangsung di Hotel Sultan Raja Amurang.

Tampak hadir, Wakil Bupati (Wabup) Minsel Franky Donny Wongkar, Asisten I, Kepala Dinas tenaga kerja, Kepala Kesbang Pol, serta para Camat dan perwakilan SKPD Minsel.

Pada kesempatan itu, dalam sambutan Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu melalui Wabup Wongkar, bahwa Beliau sangat mensuport adanya pengawasan yang tepat dan terkoordinasi bagi Imigran/Orang asing. “Saya sangat mendukung upaya mencegah praktek Imigran ilegal di Kabupaten Minahasa Selatan,” cetusnya.

Lanjutnya, Pemerintah Minsel pastinya menjujung tinggi keterbukaan untuk memberikan pelayanan sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku, terhadap Warga Negara asing, begitu pula tenaga kerja asing. “Tentunya, Pemerintah Kabupaten sangat mengapresiasi sesuai aturan yang berlaku kepada Imigran,” tandasnya.

Sementara itu, Dodi Karnida Halilintar selaku kepala divisi keimigrasian Sulawesi Utara mengatakan, terkait dengan pekerja asing yang terselubung di perusahan SEJ Imigrasi, kami akan bekerjasama TIMPORA Kabupaten dan Wilayah, untuk melaksanakan operasi secara bersama-sama.

“Terkait Perusahan SEJ Imigrasi, kami telah menggandeng TIMPORA Kabupaten dan Wilayah untuk melakukan operasi secara bersamaan,” pungkas Halilintar.
(bless)