Inimanado- Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yang dipimpin Gubernur Olly Dondokambey bersama Rektor Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) Prof Dr Ir Ellen Kumaat, menghadiri pertemuan sekaligus kerjasama dengan St. Luke International University di Kota Tokyo, Jepang, Kamis (30/03).
Sebagaimana diketahui, hubungan kemitraan antara Pemerintah Provinsi dan Universitas Sam Ratulangi terus terjalin.
Menurut Rektor UNSRAT yang kerap disapa akrab Prof Kumaat ini, bahwa Pak Olly sangat peduli dengan perkembangan kualitas UNSRAT, apalagi sekarang Pengelolaan Keuangan (PK) UNSRAT sudah berstatus Badan Layanan Umum (BLU), pastinya banyak tantangan yang harus kami lewati.
Lanjut dikatakan Srikandi UNSRAT ini, untuk menjadikan UNSRAT lebih berkualitas, kami harus bermitra dengan Pemerintah Provinsi, karena banyak yang harus di introspeksi, agar UNSRAT berkualitas di kancah Internasional.
“Kami harus kembangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, diantaranya:
-Pengembangan kurikulum
-Pengembangan program studi baru
-Penyempurnaan pola ilmiah pokok
-Pengembangan proses pembelajaran
-Peningkatan penelitian dan pengembangan
-Peningkatan pengabdian pada masyarakat,” ungkap Prof Kumaat.
Tambahnya, kedatangan Saya dan Pak Olly Dondokambey di St. Luke International University Jepang ini, membahas tentang kerjasama dengan pihak St. Luke university, khususnya dalam bidang keperawatan. Serta, mengharapkan adanya pertukaran Mahasiswa dan peneliti, juga kesempatan magang untuk belajar bagaimana meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit, apalagi dengan sementara dibangunya rumah sakit pendidikan di Unsrat.
“Pak Olly Dondokambey sangat mengapresiasi kerjasama UNSRAT dengan pihak St. Luck Internasional University, khususnya di bidang keperawatan. Serta, mengharapkan Mahasiswa-mahasiswa yang ingin magang di Jepang dan pertukaran peneliti. tandas Prof Kumaat, didampingi Sekretaris Provinsi (Sekprov) Edwin Silangen, Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw, Anggota DPRD Sulut Rocky Wowor dan Kadis Pendidikan Sulut Gemmy Kawatu.
Dari informasi yang diperoleh, dalam kunjungan ini juga, Gubernur Sulut terus mempromosikan terbukanya kesempatan investasi di Sulawesi Utara dan pengembangan pariwisata yang sangat maju, serta rencana pembukaan penerbangan langsung Jepang-Manado.
Untuk itu, Rektor UNSRAT sangat berterimakasih atas dukungan Gubernur dan siap menjadi terdepan dalam penyediaan sumber daya manusia (SDM), juga implementasi hasil penelitian untuk mewujudkan program Gubernur menjadikan Sulut Hebat.
“Saya sangat berterimakasih atas dukungan Pak Olly Dondokambey, yang selalu mendukung peningkatan kualitas UNSRAT. Juga, Saya siap menjadi terdepan dalam penyediaan SDM, serta mendukung program Gubernur Olly Dondokambey mewujudkan Sulut Hebat.
(dyL)