INIMANADO – Dirut PD Pasar Manado Ferry Keintjem mengajak masyarakat Kota Manado untuk berbelanja di pasar tradisional. Ajakan ini dikumandangkan sehubungan pasar tradisional saat ini terus dibernahi dan dikembangkan karena imag pasar tradisional yang dulunya terkesan semeraut dan kotor sekarang sudah tidak lagi.
Perubahan Pasar Bersehati Kota Manado semakin hari semakin baik. Masyarakat baik Pedagang, pembeli dan pengunjung mulai merasa nyaman dengan situasi yang ada, aman untuk berbelanja di Pasar Bersehati yang merupakan Pasar Tradisional terbesar di Sulawesi Utara. Kewajiban dari seluruh jajaran PD Pasar untuk menciptakan Pasar di Kota Manado semakin hari semakin baik, hal ini sudah sesuai dengan amanat dari Walikota Manado GS. Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Manado Mor Dominus Bastiaan yang memiliki visi dan misi memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat Kota Manado secara konsisten di pasar tradisional.
Semetnara berdasarkan pantauan wartawan inimando.com, suasana pasar Manado khususnya di pasar Pinasungkulan Karombasan dan pasar Bersehati Calaca terlihat semakin rapi dan bersih. Hal ini berbeda jauh dengan pemandangan sebelum ditata. Konsumen pasar dan pedagang saat diwawancarai inimanado.com mengakui perubahan dan kenyamanan dan rasa aman yang diciptakan.(frany)