Inimanado– Dalam rangka memperingati HUT Proklamasi RI ke-71 Kabupaten Minahasa Selatan menggelar beragam kegiatan, baik kegiatan sebelum upacara peringatan maupun kegiatan pasca 17 Agustus. Untuk kegiatan pasca 17 Agustus salah satunya adalah pawai kemerdekaan yang berlansung begitu meriah.
Ribuan masyarakat Minsel antusias menyaksikan pawai ini, suasana tambah semaraka manakala Bupati Minsel Tetty Paruntu bersama Wakil Bupati Frangky Wongkar terlihat nekad naik pick up dan berpanas-panas kena teriknya matahari hanya untuk turut serta dalam pawai yang mengambil garis staf di Kantor DPRD Minsel dan berakhir di Kantor Bupati Minsel.
Tercatat sebanyak lebih dari 130 kontingen peserta terdiri dari sekolah, SKPD, kendaraan hias dan juga dari instansi serta komunitas masyarakat antusias mengikuti pawai ini. Bahkan terlihat juga dalam pawai ini di ikuti langsung oleh Kapolres Minsel AKBP. Arya Perdana, S.IK, SH, MSi.
Berbagai kesenian tradisional dan kendaraan hias mengisi pawai ini dan disaksikan oleh ribuan masyarakat di Kota Amurang. Prosesi kegiatan pawai berjalan aman dan terkendali dimana ratusan personil Polres Minsel dan Polsek Amurang.(bless)