Inimanado- Kekerasan dalam dunia pendidikan kembali terjadi. Kali ini, seorang guru bernama Dasrul dipukul oleh siswa dan orangtuanya lantaran menegur sang anak ketika tak membawa buku gambar di jam pelajaran. Akibat kejadian tersebut, guru SMK 2 Makasar itu menerima beberapa luka di wajahnya.
Aksi kekerasan ini kemudia mendapat reaksi keras dari beberapa pihak, termasuk Mentri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mudjahir Effendy.
Mudjahir tak mau berkomentar lebih lanjut mengenai kasus penganiayaan yang menimpa Guru Dasrul.
Dia berpesan agar siswa menghormati guru sembari masuk kedalam mobil dinasnya. Sebelumnya, Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) juga menyatakan sikap untuk mendukung guru dasrul dan menginginkan agar pelaku, orangtua dan siswa di proses secara hukum.
Pasalnya, Tindakan penganiayaan tersebut dinilai melecehkan profesi dan martabat Guru.(tim)