Inimanado – Aksi pemukulan yang dilakukan Aparat Kepolisian terhadap para Organisasi Masyarakat (Ormas) serta Mahasiswa yang melakukan demo pekan lalu di Manado membuat Anggota DPRD Sulut Ardy Imban angkat bicara akan tindakan yang dilakukan pihak Aparat tersebut.
“ sangat disesalkan akan kejadian yang dialami para sejumlah Ormas dan Mahasiswa saat melakukan demo yang berakhir dengan pemukulan, sebab Kota Manado adalah Kota yang selama ini dikenal aman dan saling menghargai satu sama lain, kalau cara sepeti para penegak hukum melakukan tindakan yang semena-mena itu sudah melanggar etika dan saya selaku wakil rakyat tidak setujuh dengan kejadian yang terjadi terhadap para anggota Ormas dan Mahasiswa,” ungkap Imban.
Imban yang juga Anggota Komisi I DPRD Sulut, mengatakan sangat setuju apabila lingkup Polres Manado harus dievaluasi kinerjanya, sehingga permasalahan-permasalahan yang terjadi bisa diperbaiki serta keharmonisan yang selama ini terjalin di Kota Manado bisa dipertahankan,tutup Imban. (antomochtar)