inimanado.com, Amurang – DPRD Kota Manado mengaku siap untuk mengawasi penyaluran dana hibah jelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Manado pada Desember 2015 mendatang. Pasalnya, incumbent dalam hal ini Walikota Manado GS Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Manado Harley AB Mangindaan sudah menyatakan akan kembali bertarung pada pemilihan kepala daerah tersebut. “Tentunya penyaluran dana hibah akan kami awasi dengan ketat. Jangan sampai itu digunakan menjadi pendongkrak citra dari calon. Apalagi pihak incumbent ikut kembali bertarung,” kata Sekretaris Komisi A Hengky Kawalo. Apalagi menurut Kawalo, undang-undang dan peraturan KPU sudah dengan tegas menyebutkan jika para incumbent sangat dilarang menggunakan anggaran APBD atau APBN untuk mendongkrak popularitas mereka. “Ya salah satunya ini dana hibah. Makanya saya minta agar tidak ada kesalahan penyaluran anggaran lagi,” kata politisi PDI Perjuangan ini kembali. (Yudi)
Related Articles
2.742 Guru SMA Di Sitaro Ubah Status
Inimanado, Sitaro- Sebanyak 2.742 guru di Kabupaten Sitaro sebentar lagi bakal menjadi tanggung jawab Provinsi Sulawesi Utara. Walaupun Pemkab Kepulauan Sitaro masih terbilang kurang pegawai. Diperkirakan hal ini berlaku 1 Oktober 2016 sesuai peraturan BKN Nomor 1 Tahun 2016 tentang pelaksanaan pengalihan PNS Daerah Kabupaten/Kota yang menduduki Jabatan Fungsional Guru dan Tenaga Kependidikan menjadi PNS […]
TETTY PARUNTU:SEMUA OPD PERSIAPKAN DOKUMEN DALAM PEMERIKSAAN BPK-RI
INIMINSEL-4/2/2018 Bupati Minsel Cristiany E.Paruntu SE, menginstruksikan kepada semua Organisasi Perangkat Daerah(OPD), untuk membantu kepada Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia(BPK-RI),perwakilan Sulawesi Utara dalam pemeriksaan keuangan Daerah Minsel tahun anggaran 2017,serta semua OPD persiapkan dokumen yang dibutuhkan dalam pemeriksaan keuangan daerah, ungkap Cep. Berdasarkan surat pemberitahuan dari BPK-RI,akan bertugas selama 43 hari, untuk melaksanakan tugas pemeriksaan […]
Umboh: Apakah Demokrat Hanya Fokus di Pilkada Manado?
MANADO – Aktivis Kota Manado Terry Umboh mengaku bingung dengan Partai Demokrat Sulawesi Utara yang menurutnya hanya fokus pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Manado saja. Padahal menurut Umboh, selain di Kota Manado, ada beberapa wilayah yang juga sama-sama melakukan Pilkada, sehingga perlu juga mendapatkan perhatian yang sama dengan Kota Manado. “Pilkada kan serentak. […]