inimanado.com, AMURANG – Memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) dan Kenaikan Yesus Kristus, Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menyelenggarakan kegiatan Kebaktian Penyegaran Rohani (KPR) dengan menghadirkan Pendeta Gilbert Lumoindong. Bupati Minsel, Christiany Eugenia Paruntu kepada wartawan menuturkan Harkitnas jatuh pada tanggal 20 Mei dan Kenaikan Yesus Kristus jatuh pada tanggal 14 Mei lalu. “Ini akan menjadi tersendiri bagi warga Minsel,” ucapnya. Dikatakan Bupati Tetty kegiatan rohani KPR ini bersifat Oikumene. “Pemkab Minsel menyelenggarakannya di tiga tempat berbeda dalam satu hari,” katanya. Pada pukul 09.00 Wita KPR akan berlangsung di Aula Waleta kompleks Kantor Bupati Minsel. Kemudian pada pukul 13.00 Wita di Kecamatan Tareran dan Pukul 17.00 Wita di Kecamatan Motoling. Kegiatan KPR ini mengusung tema “Tuhan Yesus Memberkati Minsel Berdikari Cepat Menuju Kabupaten Terdepan. Untuk itu, lanjut Paruntu, dirinya mengajak seluruh warga dan masyarakat Minsel yang tersebar di 17 Kecamatan agar dapat menghadiri KPR ini. “Saya mengajak warga dan jemaat untuk menghadiri kegiatan KPR agar kita semua tetap dan terus diberkati. Ada tiga tempat pelaksanaan kegiatan KPR tersebut dan warga bisa memilih satu diantara tiga tempat itu,” ajak calon Bupati Minsel periode 2015-2020. Tujuan dilaksanakannya kegiatan KPR ini bahwa semua untuk kemuliaan Nama Tuhan Yesus. “Minahasa Selatan pasti Diberkati Tuhan Yesus,” pungkasnya. (Yudi)
Related Articles
Sekali Jalan ke Jakarta 45 DPRD Sulut Habiskan 500 Juta
Manado – Anggaran sekali jalan 45 anggota DPRD Sulut ke Jakarta cukup fantastis, sebab sekali jalan ke Jakarta total anggaran yang dihabiskan tembus sekitar 500 juta rupiah. Perinciannya, setiap orang mendapatkan sekitar 14 juta rupiah dan dikali 45 onggota dewan jumlahnya menjadi 492 juta ditambah 5 staf sebagai pendamping. “Jadi kalau berangkat secara bersamaan, maka […]
Komitmen dan Konsisten Membuktikan Karakter GSVL Diapresiasi Para Walikota Se-Indonesia
Inimanado- Walikota Manado G S Vicky Lumentut membuktikan karakter seorang pemimpin yang tidak hanya berkomitmen tapi juga konsisten. Ini terungkap usai memimpin sidang pleno pada Musyawarah Nasional (Munas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) ke-V, Kamis (28/07). Asisten III pemerintah Kota Ternate Arifin Umasangaji menyampaikan rasa hormatnya kepada figur GSVL sapaan akrab Lumentut yang menurutnya […]
Ketua KONI Tomohon Buka 12 Cabang Olahraga
Inimanado, TOMOHON- Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tomohon Ir. Miky. J. L. Wenur mengatakan, menghadapi Hari Olahraga Nasional (Haornas) pada tanggal 9 September nanti, akan melaksanakan pertandingan 12 cabang Olahraga (cabor). “Ke-12 Cabor tersebut meliputi Atletik, Sepak Bola, Karate, Bulutangkis, Bola Voli, Bridge, Renang, Catur, Tinju, Tenis Meja, Bola Basket dan Menembak,” jelas […]