inimanado.com, Amurang – Pemerintah Kota Manado, Sulawesi Utara, menyiapkan anggaran Rp 20 milliar untuk menyelenggarakan pemilihan kepala daerah serentak pada Desember mendatang. Wali Kota Manado G.S. Vicky Lumentut mengatakan anggaran tersebut akan dihibahkan kepada Komisi Pemilihan Umum Kota Manado untuk dikelola sendiri tanpa ada campur tangan Pemerintah Kota Manado. “Anggarannya nanti akan dihibahkan keseluruhan ke KPUD untuk dikelola sendiri. Jadi anggarannya yang mempertanggungjawabkan adalah KPU,” kata Lumentut, Selasa, 19 Mei 2015. Menurut Lumentut, anggaran sebesar Rp 20 milliar tersebut bisa saja bertambah lewat penganggaran di APBD Perubahan, yang akan dibahas pertengahan tahun ini. Lumentut mengatakan KPUD dan panitia pengawas pemilu setempat bisa mengajukan dana tambahan dengan rincian kegiatan yang sah sesuai dengan tahapan yang ada. Pemerintah Kota Manado, kata Lumentut, hanya merupakan pihak penyedia anggaran. Semua kegiatan dan pengelolaan keuangan diserahkan sepenuhnya kepada penyelenggara pemilu, dalam hal ini KPUD dan panwaslu. “Jadi kita melakukan telaah apakah anggaran yang diajukan sesuai dengan tahapan dan kita akan anggarkan. Kemudian kita hibahkan. Semua pertanggungjawaban itu dikelola penyelenggara masing-masing,” kata Lumentut. Ketua Bidang Sosialisasi KPUD Kota Manado Amrain Razak mengatakan pihaknya sudah siap menggelar semua tahapan pemilihan dan mengelola anggaran yang disiapkan Pemerintah Kota Manado. “Anggarannya siap kami gunakan dan pertanggungjawabkan. Tahapan sendiri sudah dimulai. Seluruh penyelenggara hingga tingkatan PPS sudah ada,” kata Amrain kepada wartawan, Selasa 19 Mei 2015. (Yudi)
Related Articles
Upaya Vicky Lumentut Membuat Karpet Biru Disukai Warga Manado
inimanado.com, Amurang — Wali kota Manado Vicky Lumentut merasa senang upayanya membuat Karpet Biru di kawasan Balitka Mapanget, mendapat banyak respons positif warga. Yang datang ke tempat ini untuk berolahraga semakin banyak, baik pagi maupun sore hari. Bahkan yang datang bukan hanya warga Manado saja, tapi banyak pula warga luar Manado sengaja datang melihat dari […]
BPBD Minahasa Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Tompaso Barat
INIMINAHASA-Badan penangulangan bencana kabupaten minahasa salukan bantuan kepada korban bencana kebakaran yang menghaguskan 1 rumah di desa pinaesaan kec tompaso barat jaga 2 milik Kel.muaya -dayo,Kel.Kawengian- mandagi.tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Polisi masih melakukan pemeriksaan terkait penyebab kebkran tersebut. Kepala badan penangulangan bencana kabupten minahasa johanes pesik mengatakan bantuan yang di berikan berupa […]
Wongkar Buka Kegiatan Teknis Tematik Penyuluh Swadaya Di Tompasobaru
Inimanado – Wakil Bupati Minahasa Selatan Frangky Wongkar didampingi Camat Tompasobaru Henri Palit pada Senin (13/06) kemarin, membuka Kegiatan Diklat Teknis Tematik bagi Penyuluh Swadaya Kabupaten Minahasa Selatan yang bertempat di Desa Torout Kecamatan Tompasobaru. Kegiatan tersebut untuk menyiapkan SDM dalam Gerakan Pemberdayaan Petani Terpadu (GPPT). Kegiatan Diklat itu merupakan program unggulan Kementerian Pertanian yang […]