DINAMIKA DAERAH PEMERINTAHAN PENDIDIKAN POLITIK

Capai 102,6 Ribu Orang Jumlah Pengangguran Sulut

Capai 102,6 Ribu Orang Jumlah Pengangguran Sulut
Ilustrasi

inimanado.com, Amurang – Jumlah pengangguran di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), pada akhir Februari 2015 mencapai 102,6 ribu orang yang didominasi tingkat pendidikan, tercatat jumlah penganguran terbesar pada level Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Sekolah Menengah Atas (SMA). Demikian hal ini dikatakan Kepala Bidang Statistik Sosial Badan Pusat Statistik (BPS) Sulut Dadang Hardiwan, kepada wartawan. “Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pun terus mengalami kenaikan dari tahun ke tahun. TPT Februari 2014 sebesar 7,27 persen, naik menjadi 8,69 persen pada Februari tahun ini. Diperkirakan bertambah sekira 1.456 orang secara year on year (YoY),” katanya. Jelasnya, dari tingkat pendidikan dasar hingga universitas, tercatat dari tahun ke tahun, tingkat pendidikan SMA paling rawan terjadi pembengkakan pengangguran. Menyusul tingkat pendidikan diploma dan sarjana. Sementara itu, lulusan SD ke bawah justru rendah tingkat penganggurannya. “Pencari kerja semakin meningkat seiring bertambahnya penduduk. Seharusnya jadi PR, ketika daerah ini gencar dengan pertumbuhan investasi, baik industri maupun retail seperti minimarket dan lainnya, harusnya dimanfaatkan dengan baik oleh tenaga kerja lokal. Termasuk pembekalan dari instansi terkait bagi tenaga kerja profesional,” jelasnya. (Yudi)