Berita Utama PENDIDIKAN

KPPU Bekali Wawasan Persaingan Usaha di FEB

Dr Herman Karamoy
Dr Herman Karamoy

Inimanado- Universitas Sam Ratulangi (Unsrat), khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) mendapat wawasan persaingan usaha dari Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) melalui penyelenggaraan Kuliah Umum, yang berlangsung di gedung FEB, Rabu (24/05)

Seperti dikatakan Dekan FEB Unsrat Dr Herman Karamoy, bahwa kegiatan ini berlangsung di Fakultas. Namun, FEB hanya menyediakan tempat dan peserta. “Kami hanya siapkan mahasiswa untuk mengikuti kegiatan tersebut. Semuanya telah disiapkan oleh mereka,” ujar Karamoy.

Lanjut dikatakannya, kegiatan ini dilakukan supaya mahasiswa saat menempuh dunia pekerjaan, mampu bersaing. Karena, untuk bersaing dibutuhkan keterampilan yang mumpuni. “Komisioner persaingan usaha membekali kepada mahasiswa sekira 250 orang,” cetus Karamoy.

Untuk diketahui, kuliah umum ini hanya dilaksanakan hanya sehari. “Pembekalan kepada mahasiswa itu baik. Karena persaingan yang begitu ketat di dunia usaha ini, mahasiswa wajib diajarkan keterampilan-keterampilan. Serta, selebihnya mahasiswa yang akan mengaplikasikan apa yang telah didapat,” tutur Karamoy.

Dari informasi yang diperoleh, selain mahasiswa yang ikut di Kuliah Umum ini, Dosen-dosen di FEB juga ikut menyimak pemaparan KPPU. “Hanya dosen yang disiapkan sertifikat,” pungkas Karamoy.
(*/dyL)