Berita Utama DINAMIKA DAERAH PEMERINTAHAN

KMP Moinit Perlu Perhatian Pemerintah, Demi Kebutuhan Perekonomian Masyarakat Kepulauan

kmp-moinit

Inimanado.Com – Penyeberangan antara lintasan pulau Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Moinit salah satu agenda yang harus diperhatikan pemerintah daerah maupun Provinsi, karna kondisi transportasi penyeberangan seperti angkutan danau dan penyeberangan (ASDP) yang berpangkalan di Amurang hanya memiliki satu unit kapal yakni KMP Moinit yang baru-baru ini ditarik oleh pihak ASDP.

“Kondisi ini perlu diperhatikan oleh pemerintah, karena KMP Moinit yang beroperasi saat ini sudah ditarik oleh pihak ASDP dikarenakan tidak diberikan subsidi oleh Pemerintah , padahal kebutuhan kapal tersebut sangat membantu perekonomian masyarakat yang ada di daerah kepulauan khususnya,” ungkap ferry salah satu pelaku usaha truk saat ditemui wartawan di pelabuhan Amurang.

Dia mengatakan transportasi laut KMP Moinit dengan trip pengoperasian yang melayani pelayaran Amurang-Boroko (Bolmut), Boroko-Amurang, Amurang-Pananaro (Kepulauan Sangihe) dan Amurang-Melonguane (Kepulauan Talaud) serta Amurang – Malunguane Talaud sangat dibutuhkann oleh masyarakat, karena kapal tersebut dapat mengangkut kendaraan jenis sepeda motor, roda empat, roda enam bahkan penumpang.

“ Pengoperasian lintasan pulau hanya KMP Moinit satu-satunya pelayanan kepada masyarakat, padahal propinsi Sulawesi Utara adalah daerah kepulauan untuk mendekatkan pelayanan dan mempercepat Perkonomian sulut sangat dierlukan kapal tersebut, kalau kapal tersebut ditarik maka pengembangan sector perekonomian masyarakat terhambat termasuk yang berada di kepulauan,” jelasnya.

(anto mochtar)